Saturday, November 28, 2009

OLAHRAGA BAGI USIA LANJUT (LANSIA)

Apa Manfaat Olahraga Bagi Usia Lanjut?
 Memelihara kesehatan
 Mempercepat penyembuhan penyakit tertentu, misalnya kencing manis, darah tinggi, lemah jantung
 Memulihkan kesehatan

Bagaimana Cara Melakukannya?
 Lakukan latihan pemanasan, berupa gerakan senam seperti pada gambar A (terlampr di belakang) selama 5-10 menit. Setiap gerakan dilakukan satu persatu sebanyak 8 kali dan selama melakukan gerakan jangan menahan nafas
 Lakukan latihan peregangan selama 5 menit seperti gambar B (terlampir di belakang). Pada waktu peregangan, posisi tersebut harus ditahan selama 10 detik dan jangan menahan nafas
 Lakukan latihan inti selama 20 menit dengan memilih salah satu olahraga seperti jalan kaki, bersepeda, senam dan berenang
 Setelah selesai latihan inti, lakukan pendinginan dengan gerakan-gerakan pada gambar A selama 5-10 menit
 Terakhir lakukan peregangan selama 5 menit seperti pada gambar B

Apa Yang Perlu Diperhatikan Bagi Lansia?
 Periksakan diri ke petugas kesehatan untuk menentukan apakah boleh berolah raga dan sekaligus untuk menentukan jenis olahraga
 Bagi yang mengalami gangguan kesehatan, sebaiknya olahraga dilakukan di bawah pengawasan petugas kesehatan
 Lakukan olahraga pada saat kondisi tubuh siap, jangan memaksakan sesuatu gerakan dan sebaiknya setiap gerakan dilakukan secara bertahap
 Latihan olahraga sebaiknya dilakukan minimal 3 kali seminggu dalam waktu 20-60 menit dan setiap kali latihan denyut nadi maksimal mencapai 60-80% x denyut nadi maksimal
 Denyut nadi maksimal : 220 dikurangi umur

No comments:

Post a Comment