Friday, September 30, 2011
Pemuda Pemberani & Super Heroik itu Bernama : Sidik, Hariyono dan Kusno Wibowo
Drama Penyobekan Bendera di Hotel Yamato
Ketika Proklamasi Kemerdekaan RI dikumandangkan, 17 Agustus 1945, rakyat Indonesia merayakan dengan suka cita. Di Surabaya, menandai kemerdekaan itu arek-arek Suroboyo satu persatu menancapkan tiang, mengibarkan bendera merah putih di berbagai sudut kota.
Pengibaran itu dilakukan secara sembunyi-sembunyi karena penjajahan Jepang belum sama sekali hilang. Namun, setelah munculnya maklumat pemerintah (31 Agustus 1945) yang menetapkan mulai 1 September 1945 bendera nasional Sang Merah Putih dikibarkan terus di seluruh Indonesia, gerakan pengibaran bendera makin meluas ke segenap pelosok kota. Di berbagai tempat strategis dan tempat-tempat lainnya, susul menyusul bendera dikibarkan. Antara lain di teras atas Gedung Kantor Karesidenan (kantor Syucokan, gedung Gubernuran sekarang, Jl Pahlawan) yang terletak di muka gedung Kempei Tai (sekarang Tugu Pahlawan), di atas gedung Internatio, disusul barisan pemuda dari segala penjuru Surabaya yang membawa bendera merah putih datang ke Tambaksari (lapangan Gelora 10 Nopember) untuk menghadiri rapat raksasa yang diselenggarakan oleh Barisan Pemuda Surabaya.
Saat itu lapangan Tambaksari penuh lambaian bendera merah putih, disertai pekik 'Merdeka' mendengung di angkasa. Walaupun pihak Kompeitai melarang diadakannya rapat tersebut, namun mereka tidak berdaya menghadapi massa rakyat yang semangatnya tengah menggelora itu. Klimaks gerakan pengibaran bendera di Surabaya terjadi pada insiden perobekan bendera di Yamato Hoteru/Hotel Yamato atau Oranje Hotel, Jl Tunjungan 65 Surabaya.
Mula-mula Jepang dan Indo Belanda yang sudah keluar dari interniran menyusun suatu organisasi, Komite Kontak Sosial, yang mendapat bantuan penuh dari Jepang. Terbentuknya komite ini disponsori oleh Palang Merah Internasional (Intercross). Namun, berlindung dibalik Intercross mereka melakukan kegiatan politik. Mereka mencoba mengambil alih gudang-gudang dan beberapa tempat telah mereka duduki, seperti Hotel Yamato. Pada 18 September 1945, datanglah di Surabaya (Gunungsari) opsir-opsir Sekutu dan Belanda dari Allied Command (utusan Sekutu) bersama-sama dengan rombongan Intercross dari Jakarta.
Rombongan Sekutu oleh Jepang ditempatkan di Hotel Yamato, Jl Tunjungan 65, sedangkan rombongan Intercross di Gedung Setan, Jl Tunjungan 80 Surabaya, tanpa seijin Pemerintah Karesidenan Surabaya. Dan sejak itu Hotel Yamato dijadikan markas RAPWI (Rehabilitation of Allied Prisioners of War and Internees).
Karena kedudukannya merasa kuat, sekelompok orang Belanda di bawah pimpinan Mr W.V.Ch Ploegman pada sore hari (18 September 1945, pukul 21.00), mengibarkan bendera Belanda(Merah-Putih-Biru), tanpa persetujuan Pemerintah RI Daerah Surabaya, di tiang pada tingkat teratas Hotel Yamato, sisi sebelah utara. Keesokan harinya (19 September 1945) ketika arek Surabaya melihatnya, seketika meledak amarahnya. Mereka menganggap Belanda mau menancapkan kekuasannya kembali di negeri Indonesia, dan dianggap melecehkan gerakan pengibaran bendera yang sedang berlangsung di Surabaya.
Begitu kabar tersebut tersebar di seluruh kota Surabaya, sebentar saja Jl Tunjungan dibanjiri oleh massa rakyat, mulai dari pelajar berumur belasan tahun hingga pemuda dewasa, semua siap untuk menghadapi segala kemungkinan. Massa terus mengalir hingga memadati halaman hotel serta halaman gedung yang berdampingan penuh massa dengan luapan amarah. Agak ke belakang halaman hotel, beberapa tentara Jepang tampak berjaga-jaga. Situasi saat itu menjadi sangat eksplosif.
Tak lama kemudian Residen Sudirman datang. Kedatangan pejuang dan diplomat ulung yang waktu itu menjabat sebagai Wakil Residen (Fuku Syuco Gunseikan) yang masih diakui pemerintah Dai Nippon Surabaya Syu, sekaligus sebagai Residen Daerah Surabaya Pemerintah RI, menyibak kerumunan massa lalu masuk ke hotel. Ia ingin berunding dengan Mr Ploegman dan kawan-kawan. Dalam perundingan itu Sudirman meminta agar bendera Belanda Triwarna segera diturunkan.
Ploegman menolak, bahkan dengan kasar mengancam, "Tentara Sekutu telah menang perang, dan karena Belanda adalah anggota Sekutu, maka sekarang Pemerintah Belanda berhak menegakkan kembali pemerintahan Hindia Belanda. Republik Indonesia? Itu tidak kami akui." Sambil mengangkat revolver, Ploegman memaksa Sudirman untuk segera pergi dan membiarkan bendera Belanda tetap berkibar.
Melihat gelagat tidak menguntungkan itu, pemuda Sidik dan Hariyono yang mendampingi Sudirman mengambil langkah taktis. Sidik menendang revolver dari tangan Ploegman. Revolver itu terpental dan meletus tanpa mengenai siapapun. Hariyono segera membawa Sudirman ke luar, sementara Sidik terus bergulat dengan Ploegman dan mencekiknya hingga tewas. Beberapa tentara Belanda menyerobot masuk karena mendengar letusan pistol, dan sambil menghunus pedang panjang disabetkan ke arah Sidik. Sidik pun tersungkur.
Di luar hotel, para pemuda yang mengetahui kejadian itu langsung merangsek masuk ke hotel dan terjadilah perkelahian di ruang muka Hotel. Sebagian yang lain, berebut naik ke atas hotel untuk menurunkan bendera Belanda. Hariyono yang semula bersama Sudirman turut terlibat dalam pemanjatan tiang bendera. Akhirnya ia bersama Kusno Wibowo berhasil menurunkan bendera Belanda, merobek yang biru, dan mengereknya ke puncak tiang kembali. Massa rakyat menyambut keberhasilan pengibaran bendera merah putih itu dengan pekik "Merdeka" berulang kali, sebagai tanda kemenangan, kehormatan dan kedaulatan negara RI.
***
Peristiwa heroik yang terjadi di Hotel Yamato itu antara lain menandai satu peristiwa besar dari tiga peristiwa lainnya dalam perjuangan mempertahankan kemerdekaan RI di Surabaya. Hebatnya, pertempuran sebesar itu tidak sampai merusak kondisi bangunan, sehingga keaslian hotel ini masih tetap terjaga sepanjang waktu.
Hotel ini semula bernama Oranje-Hotel atau Hotel Oranye. Didirikan pertama kali, 1910, oleh Mr Lucas Martin Sarkies (LMS), seorang bangsa Armenia dengan gaya Colonial dan Art Nouveau Style. Arsiteknya seorang Inggris bernama James Afprey. Lucas Martin Sarkies berasal dari keluarga Sarkies yang terkenal sebagai pemilik kerajaan hotel di Asia. Hotel yang dimilikinya antara lain Raffles Hotel di Singapura, yang hingga kini menjadi salah satu hotel bergengsi di negeri jiran itu, The Strant Hotel di Burma, The Eastern and Oriental Hotel di Penang (Malaysia) dan Hotel Niagara di Lawang (Malang, Jawa Timur).
Hingga kini, bentuk asli dari bangunan pertama Oranje-Hotel tersebut masih tampak pada bangunan ballroom utama yang bernama Balai Andhika. Lantai terasonya masih memakai yang asli, begitu juga ornamen interiornya. Di sisi belakang ballroom masih terdapat halaman dan taman indah peninggalan lama, yang dikelilingi deretan kamar-kamar berlantai dua. Setiap sisi deretan kamar dihubungkan oleh galeri (koridor), yang sisi luarnya dihiasi dengan motif lengkung (arch). Sehingga kalau jendela-jendela kamar dibuka, ruangan atau kamar tersebut akan terlindung dari sinar matahari langsung ataupun dari tempias air hujan.
Karena diperlukan ruang tunggu, informasi dan pelayanan, maka dibangunlah sebuah lobby (1936) dengan gaya Art Deco Style di halaman tengah, di depan ballroom. Untuk keperluan perluasan halaman antara ballroom dengan lobby, maka kedua buah menara yang berada di kiri kanan pintu masuk ballroom terpaksa dipugar.
Ketika pemerintah militer Jepang berkuasa di Surabaya (1942), nama Oranje-Hotel dirubah menjadi Yamato Hoteru atau Hotel Yamato. Fungsinya juga berubah menjadi markas militer Jepang. Setelah bertahan tiga setengah tahun, Oranje-Hotel kembali fungsinya menjadi hotel. Dan untuk beberapa waktu lamanya, setelah insiden perobekan bendera, hotel ini dikenal sebagai Liberty Hotel atau Hotel Merdeka. Selanjutnya, hotel ini kembali dikelola keluarga Sarkies, dan dirubah namanya menjadi Hotel LMS (Lucas Martin Sarkies).
Setelah itu kepemilikan hotel berganti-ganti dan nama hotel juga berubah. Dari Hotel LMS dirubah menjadi Hotel Majapahit (1969) oleh pemilik baru Mantrust Holding Co. Hotel Majapahit kemudian dibeli oleh Sekar Group (1993), perusahaan besar milik konglomerat asal Indonesia yang bergerak di bidang produksi makanan, real estate, dan perusahaan jasa lainnya. Sekitar tiga bulan kemudian dilakukan joint venture antara Sekar Group dan Mandarin Oriental, untuk mengelola dan mengembangkan hotel secara bersama di bawah payung PT Sekman Wisata. Nama hotelpun bertambah menjadi Hotel Majapahit Mandarin Oriental Surabaya.
Dua setengah tahun kemudian (1996), Hotel Majapahit mengalami restorasi besar-besaran, hingga menelan dana 35 juta dollar AS. Hasilnya, Hotel Majapahit memiliki 150 kamar tidur kelas suite, 3 fasilitas restoran bertaraf internasional, toko kue, room service 24 jam, 9 ruang pertemuan dan pesta, tempat parkir dengan fasilitas 200 mobil, kolam renang dengan fasilitas fitnes centre, sauna, whispool, steam, lapangan tenis, business centre, lobby, kios serta halaman taman yang indah pada sisi belakang hotel, yang masih dipertahankan sebagaimana bentuk aslinya.
Standar Hotel inipun terangkat menjadi Hotel Bintang Lima internasional. Pada saat sama, mendapat penghargaan sebagai pengelola yang berhasil menjaga keaslian bangunan dari Walikotamadya Surabaya.
Mungkin tak banyak yang tahu, di hotel ini pernah menginap Charlie Chaplin, Crown Prince Leopold III, Princes Astrid dan Pangeran Albert, ketiganya dari Belgia, bintang lapangan Christian Karembeau dan Adriana Sklenarikova, Annemarie Jorritsma dari Nederlan, Bill Skate dan Rarua Skate asal Papua New Guinea. Nilai kesejarahan yang tinggi dan model arsitektur yang langka, menjadikan bangunan ini masuk cagar budaya yang harus dilestarikan.source : kisah-fakta.blogspot.com
repost by : ceritabos.blogspot.com
8 Pertanyaan Jebakan Saat Wawancara. Wajib Baca Untuk Pencari Kerja !!
Ini peluang Anda untuk “menjual” diri Anda. Uraikan dengan singkat dan jelas kelebihan yang Anda miliki, kualifikasi Anda dan apa yang dapat Anda sumbangkan bagi perusahaan tersebut. Hati-hati , jangan memberikan jawaban yang terlalu umum. Hampir setiap orang mengatakan mereka merupakan seorang pekerja keras dan memiliki motivasi. Berikanlah jawaban yang memperlihatkan keunikan yang Anda miliki.
2. Mengapa tertarik bekerja di perusahaan ini?
Pertanyaan ini merupakan salah satu alat bagi si pewawancara untuk mengetahui apakah Anda mempersiapkan diri anda dengan baik. Jangan pernah datang untuk sebuah wawancara pekerjaan tanpa mengetahui latar belakang perusahaan. Dengan memiliki informasi yang cukup mengenai latar belakang perusahaan tersebut maka pertanyaan di atas memberikan kesempatan kepada Anda untuk memperlihatkan inisiatif, dan menunjukkan apakah pengalaman serta kualifikasi yang Anda miliki sepadan dengan posisi yang diperlukan.
3. Apa kelemahan utama Anda?
Rahasia dalam menjawab pertanyaan di atas adalah dengan berkata jujur mengenai kelemahan Anda, tapi jangan lupa menjelaskan bagaimana Anda mengubah kelemahan tersebut menjadi kelebihan. Misalnya, bila Anda memiliki masalah dengan perusahaan terdahulu, perlihatkan langkah yang Anda ambil. Hal ini memperlihatkan bahwa Anda memiliki kemampuan dalam mengenali aspek yang perlu diperbaiki dan inisiatif dalam memperbaiki diri Anda.
4. Mengapa berhenti dari perusahaan terdahulu?
Walaupun Anda berhenti dari pekerjaan terdahulu dengan cara yang tidak baik, Anda harus berhati-hati dalam memberikan jawaban. Usahakan untuk memberikan jawaban yang diplomatis. Bila Anda memberikan jawaban yang mengandung aspek negatif, kompensasikan jawaban tadi dengan jawaban yang positif. Bila anda mengeluhkan tentang pekerjaan terdahulu, maka hal ini tidak memberi poin apa-apa buat Anda.
5. Bagaimana Anda mengatasi masalah?
Tidak mudah memberikan jawaban bila Anda mendapatkan pertanyaan seperti di atas, terutama bila Anda baru lulus dan tidak memiliki pengalaman kerja. Pewawancara ingin melihat apakah Anda dapat berpikir kritis dan mengembangkan solusi tanpa melihat jenis permasalahan yang Anda hadapi, bahkan walaupun Anda tidak memiliki waktu yang cukup dalam mengatasi masalah yang dihadapi. Gambarkan langkah-langkah yang Anda lakukan dalam memprioritaskan pekerjaan. Hal ini memperlihatkan bahwa Anda bertanggungjawab dan tetap dapat berpikir jernih walaupun sedang menghadapi masalah.
6. Prestasi apa yang dibanggakan?
Rahasia dari pertanyaan di atas adalah dengan menyeleksi dan memilih secara spesifik prestasi yang berhubungan dengan posisi yang sedang ditawarkan. Walaupun Anda pernah menjuarai bola basket pada waktu kuliah, tetapi ini bukan merupakan sebuah jawaban yang diharapkan. Berikan jawaban yang lebih profesional dan lebih relevan. Pikirkan kualifikasi yang dibutuhkan oleh perusahaan tersebut dan kembangkan contoh yang memperlihatkan bagaimana Anda dapat memenuhi kebutuhan perusahaan.
7. Berapa gaji yang Anda harapkan?
Pertanyaan ini merupakan pertanyaan yang tersulit terutama bagi mereka yang tidak memiliki pengalaman kerja yang cukup.Yang perlu Anda lakukan sebelum wawancara adalah mencari tahu pasaran gaji untuk posisi yang ditawarkan agar Anda dapat memberikan jawaban atas pertanyaan ini. Beritahu pewawancara bahwa Anda terbuka untuk membicarakan mengenai kompensasi bila saatnya tiba. Bila terpaksa, berikan jawaban yang berupa kisaran angka, bukan angka tertentu.
8. Bisa ceritakan mengenai diri Anda?
Mungkin pertanyaan di atas tampaknya mudah tetapi pada kenyataannya tidaklah semudah yang Anda bayangkan. Yang pasti Anda harus menyadari bahwa pewawancara tidak tertarik untuk mengetahui apa yang Anda lakukan di akhir pekan ataupun dari daerah mana Anda berasal. Pewawancara berusaha mengetahui Anda secara profesional. Siapkan dua atau tiga poin mengenai diri Anda, baik pengalaman kerja maupun sasaran karir Anda dan tetap konsisten. Rangkum jawaban Anda dengan mengungkapkan keinginan Anda sebagai bagian dari perusahaan tersebut. Bila memiliki jawaban yang mantap maka hal ini dapat membawa Anda pada pembicaraan yang memperlihatkan kualifikasi Anda. Sumber : http://www.taukahkamu.com
repost by : ceritabos.blogspot.com
Ini Dia Foto Asli Pelaku Bom Solo Yang Dirilis Polri
source : kisah-fakta.blogspot.com
repost by : ceritabos.blogspot.com
Inilah Faktanya Pria Lebih Banyak Selingkuh
Ancaman selingkuh memang selalu menghantui siapapun. Tak hanya pria, tapi juga wanita. Meski keduanya berpotensi untuk melakukan dan sama-sama mendapatkan godaan tersebut, nyatanya pria jauh lebih potensial tergoda untuk melakukannya. Bahkan, data di lapangan mengungkapkan bahwa pelaku selingkuh umumnya dilakukan para pria.
Berdasarkan data statistik tentang perselingkuhan di Amerika Serikat, perselingkuhan di negeri tersebut meningkat setiap tahun secara luar biasa. Pernikahan atau hubungan jangka panjang tampaknya sulit untuk dipertahankan, bahkan cenderung langka. Untuk mengetahui lebih lanjut fenomena tersebut, berikut ini ulasannya seperti dipaparkan Your Tango.
- Sekira 17 persen perceraian disebabkan oleh perselingkuhan. Hal ini tentu sangat menakjubkan mengingat ada begitu banyak alasan lain untuk bercerai.
- Sekira 70 persen pria menikah mengaku selingkuh di luar istri mereka. Studi lainnya bahkan menemukan bahwa 2/3 dari wanita tidak menyadari dengan perselingkuhan yang dilakukan suami mereka.
- Sementara pada wanita, angka statistik mencatat bahwa sekira 50-60 persen wanita mengaku berselingkuh.
Dengan angka yang cukup mencengangkan tersebut, lantas apa yang mendasari pria dan wanita selingkuh? Sebuah studi menarik yang diterbitkan pada 2005 memiliki beberapa jawaban yang menarik tentang pertanyaan tersebut.
- Ketidakpuasan atau ketidakbahagiaan tidak berkorelasi dengan perselingkuhan pernikahan.
- Semakin tinggi suami Anda mendapatkan kepuasan seksual, semakin kecil dia melakukan perselingkuhan di belakang Anda.
- Masalah harga diri yang merasa dilecehkan oleh pasangan menjadi alasan pemicu umum yang mendorong seseorang berselingkuh.source : kisah-fakta.blogspot.com
repost by : ceritabos.blogspot.com
Hadapi Tsunami, Jepang Ciptakan 'Bahtera Nuh'
Seperti dimuat FOXnews, Jumat 30 September 2011, kisah itu menginspirasi sebuah perusahaan kecil di Jepang -- negara yang langganan dilanda tsunami.
Perusahaan bernama Cosmo Power mengembangkan versi modern dari 'perahu Nabi Nuh', jika bencana gempa dahsyat dan tsunami kembali menerjang Negeri Sakura.
Jangan bayangkan kapal besar yang bisa menampung ribuan manusia dan para hewan sekaligus. Yang ini adalah versi miniaturnya. Kapsul yang dikembangkan Cosmo Power berbentuk bulat, berwarna kuning, mirip bola tenis besar.
Menurut Cosmo Power, kapsul ini dibuat dari bahan fiber glass yang disempurnakan, yang bisa menyelamatkan penggunanya dari bencana -- seperti yang melanda Jepang 11 Maret 2011 lalu. Kala itu, tsunami menerjang Pantai Utara Jepang, menyebabkan hampir 20.000 orang tewas atau hilang. Gempa dan tsunami juga menyebabkan reaktor nuklir Fukushima bocor. Jepang menghadapi musibah nuklir terbesar pasca Perang Dunia II.
Direktur Cosmo Power, Shoji Tanaka mengatakan, kapsul tersebut bisa menampung empat orang dewasa. Ia mengklaim 'perahu Nabi Nuh' ciptaannya ini telah lolos uji kecelakaan. Shelter berbentuk bulat ini memiliki lubang pernafasan di atas. Jika tak ada bencana, kapsul ini juga memiliki fungsi: rumah mainan untuk anak-anak.
Cosmo telah mulai memproduksi kapsul tersebut awal bulan ini. Sudah ada 600 pesanan yang masuk ke perusahaan, termasuk dua yang telah diantar. Penasaran dengan bentuk 'perahu Nabi Nuh' versi Jepang? Lihat di sini.
Versi yang dibuat Cosmo Power jauh lebih sederhana daripada produk Perusahaan Vivos, yang berbasis di Kota Del Mar (California). Perusahaan itu membuat bunker untuk menghadapi 'Hari Kiamat' yang terletak di bawah gurun Mojave, bunker itu dirancang untuk membuat penghuni aman dari serangan nuklir dan bencana alam sekaligus membuat mereka tetap nyaman, seperti tinggal di rumah.
Kompleks 'bunker kiamat' itu dilengkapi berbagai fasilitas, mulai dari atrium, tempat fitness, hingga penjara. Setiap bunker akan dilengkapi dengan televisi layar datar, dapur, hingga mesin cuci.• VIVAnewssource : kisah-fakta.blogspot.com
repost by : ceritabos.blogspot.com
Manfaat Yoga bikin Orgasme Lebih Dahsyat !!
Yogasm, begitulah teknik yoga ini disebut. Teknik yoga ini memang bukan hal yang baru. Namun, kebanyakan orang yang berlatih yoga hanya mengolah tubuh bukan memperoleh kepuasan seksual. Sehingga popularitas Yogasm sempat tenggelam.
"Ini adalah cara lain untuk wanita mencapai orgasme tanpa menyentuh dirinya sendiri," ujar seksolog, Dr Jeffre TallTrees, dikutip dari The Daily Beast.
Menurut Dr. TallTrees, wanita dapat mencapai klimaks ketika melakukan latihan pada otot-otot genital dan merenggangkan jaringan sekitar G-spot. Walaupun mereka tidak berada di kelas yogasm, banyak murid yoga mengakui bahwa mereka mengalami perbaikan yang signifikan soal kualitas dan kuantitas orgasme selama berhubungan intim.
Kunci keberhasilan yogasm, adalah mengisolasi perineum atau otot panggul untuk memberi kenikmatan seksual pria dan wanita.
Menurut Alan Finger, pendiri dari ISHTA (Integrated Science of Hatha, Tantra and Ayurveda) Yoga, tak hanya wanita, pria pun akan mendapatkan manfaat dari kelas yoga ini. "Orgasme pada pria singkat dan lebih pendek dibandingkan wanita. Namun, jika ia mampu melakukan teknik-teknik yoga dalam berhubungan seks, ia akan memperpanjang klimaks dan membuatnya tahan lebih lama," ujarnya.
Banyak latihan yoga modern seperti Hatha dan Kundalini berakar dari Tantra, sebuah gerakan spiritual yang didefinisikan oleh kitab suci kuno India sebagai ekspresi kesadaran kepada Tuhan. Tantra ini mengajarkan bahwa seks penting dilakukan untuk tujuan prokreasi, kesenangan, dan kebebasan.
Sting adalah salah satu pengikut yogasm, dan ia mengakui telah mendapatkan tujuh jam seks setiap malam. Dalam yoga terdapat tujuh cakra energi, salah satunya adalah cakra seks yang terletak di area panggul. Menggabungkan akar dari cakra dengan hati dan pikiran, seseorang akan mengalami orgasme di seluruh tubuhnya. "Hal ini mengisi keberadaan Anda bukan hanya sekedar momen Anda mencapai kenikmatan seksual," ujar Finger.
Menurut Kelly Morris, salah satu guru yoga senior guru, yogasm tidak hanya kesenangan sesaat, tapi merupakan ekspresi kasih sayang, kebaikan, dan pencerahan.
Bukan sebuah rahasia bahwa pikiran adalah komponen kuat untuk mendapatkan gairah yang berujung pada puncak kenikmatan seksual tanpa rangsangan fisik. "Anda mungkin dapat mencapai orgasme dalam tidur Anda ketika mempelajari teknik yogasm," ujar Morris. • VIVAnewssource : kisah-fakta.blogspot.com
repost by : ceritabos.blogspot.com
Siswa SD ini temukan Alarm Untuk Bayi Ngompol
Ide pembuatan alarm ompol ini bermula dari cerita sang guru yang bermasalah dengan popok bayi. Sang guru gusar karena kulit bayinya mengalami iritasi karena ompol.
Fira yang merupakan murid kelas VI dan Bramastro yang duduk di bangku kelas IV memutar otak. Mereka berpikir bagaimana agar bayi tidak terlalu lama kena ompol yang menyebabkan iritasi.
Keduanya kemudian berkonsultasi dengan guru pembimbing mereka, Sunario Hasibuan. Arahan dari sang guru, keduanya diminta untuk berdiskusi dengan orang tuanya yang kebetulan seorang dokter. Namun, orang tua keduanya malah bingung dengan ide mereka. Akhirnya sang guru dan orangtua keduanya bertemu untuk membahas apa yang diinginkan Fira dan Bram.
Singkat cerita, dengan pendampingan orangtua dan gurunya, Fira dan Bram berhasil membuat “Wet Alarm for Baby”, alarm untuk bayi yang mengompol. “Kami ingin membuat alat yang bisa memberikan tanda bayi mengompol dengan sensor yang berasal dari air seni bayi,” kata Fira ditemani Bramastro di Jakarta.
Pada awalnya, alarm menggunakan lampu yang memberikan tanda saat bayi mengompol, namun kemudian dinilai tidak efektif. Misalnya, saat pembantu atau ibu sedang tidak didekat bayi, maka bayi yang mengompol tidak segera diketahui.
Akhirnya, tanda lampu itu diganti dengan alarm suara. Nah, bunyi suara awalnya seperti bunyi bel. Namun, karena dikira suara bel kemudian alarm diganti dengan suara khusus.
Alat ini terdiri dari dua bagian, yakni alarm unit dan sensor unit. Sensor unit diletakan di bawah pantat bayi. Sistem sensornya terbuat dari kancing tembaga yang dikaitkan dengan kabel. Ujung kabel ada alarm unit dengan model stop kontak.
Jadi, saat bayi mengompol, sistem sensor yang terkena air seni kemudian secara otomatis bekerja dan alarm menimbulkan bunyi. Setelah mengatahui bayi mengompol, alarm bunyi tinggal di off kan, seperti stop kontak pada umumnya.
Bagaimana efektivitas alat ini?
Alat ini sudah diuji coba di rumah sakit, tempat orang tua keduanya bekerja. Kebetulan kedua orang tuanya dokter spesialis. “Sudah diuji coba di rumah sakit secara massal,” jelas guru mereka, Sunario Hasibuan.
Hasil uji coba itu terbukti efektif dan tidak repot. Alat ini, menurutnya, sangat bermanfaat. Terlebih saat ini bayi yang memakai pampers, bisa terkena iritasi karena endapan ompol tidak segera diganti. “Bayi sekarang kalau mengompol, kadang tidak menangis, karena pakai pampers,” ujar Sunario.
Sunario tidak kaget dengan apa yang ditemukan oleh Fira dan Bramastro, karena memang keduanya berbakat dan aktif dalam belajar. “Tidak pernah berhenti bertanya, selalu tanya, sampai kadang saya ini bosan menjawabnya,” kata dia.
Rasa keingintahuan keduanya tampaknya sudah terjawab dengan penemuan alarm bayi ini. Keduanya memang berbakat dengan pernah menjurai kompetisi menari, sampai menulis cerpen. Karya Fira dan Bram ini menyabet penghargaan dalam kontes Junior Science Award 2011. (eh)
repost by : ceritabos.blogspot.com
Negara Paling Melangkolis Tulis Status di Twitter
Dari penelitian yang dilakukan selama dua tahun, diketahui warga Belarusia, Maroko, dan India, merupakan tweeps paling mellow. Sementara itu, warga negara Skandinavia lain seperti Swedia, Denmark, dan Finlandia, masuk dalam negara yang 'selalu murung'.
Pada studi, peneliti memantau perubahan mood sebanyak 509 juta tweets dari 2,4 juta orang di 84 negara di seluruh dunia. Data kemudian diolah dalam piranti lunak komputer yang kemudian mengklasifikasi konten emosi yang ada di dalamnya. Termasuk pernyataan-pernyataan bernada emosional seperti antusiasme, rasa khawatir, takut, gembira, dan marah.
"Banyak orang yang saya ajak diskusi mengatakan: wajar orang pergi bekerja tidak mendapatkan efek positif yang tinggi di kantor. Namun, hal ini tidak sepenuhnya benar," ujar Scott Gader salah satu peneliti, seperti dikutip dari The Local, Jumat 30 September 2011.
Gader menyebutkan, pihaknya melihat ada ritme yang persis sama di hari Sabtu dan Minggu ketika kebanyakan orang tidak bekerja. “Jadi jelas ada faktor lain yang berperan di sini, baik itu waktu tidur maupun ritme biologis," ucapnya.
Penelitian ini juga mengungkapkan bahwa para tweeps umumnya bangun dengan mood yang baik. Namun, seiring berjalannya waktu menuju siang dan malam, mood tersebut akhirnya menurun. Namun, pada umumnya, para tweeps merasa paling girang di akhir pekan. (art)• VIVAnewssource : kisah-fakta.blogspot.com
repost by : ceritabos.blogspot.com
Anak ITS Juara Kontes Mobil "Shell Eco" Karena Jiwa Bonek
Pasal, mobil sapu angin 4 ini belum pernah dicoba menggunakan bahan bakar Bio Solar 100 persen. Namun saat lomba menggunakan bahan bakar tersebut dan hasilnya malah juara 1.
"Sebenarnya penggunaan bahan bakar Bio Solar itu hanya coba-coba saja dan belum pernah dilakukan sebelumnya karena mencari bio solar 100 persen sangat susah di Indonesia," tutur Hangga Dwi Perkasa, Desainer mobil Sapu Angin 3 dan 4 kepada Okezone, Senin (18/7/2011).
Beberapa peserta lainnya sempat bertanya-tanya apakah mobil tersebut jalan di lintasan dengan menggunakan bahan bakar tersebut.
"Istilahnya kami menggunakan bahan bakar itu hanya nekat aja dan ternyata menang. Yah pokonya Bonek-lah," kata Mahsiswa semester 8 Fakultas Teknologi Industri Jurusan Mesin itu.
Tim dari ITS ini akhirnya mampu menyingkirkan peserta lainnya setelahb didaulat menjadi yang terbaik dengan hasil efektivitas bahan bakar yang sangat irit.source : kisah-fakta.blogspot.com
repost by : ceritabos.blogspot.com
Seorang penyelundup
Seorang penyelundup yang sedang buron pergi menemui seorang bijak dan memintanya menyembunyikan barang-barang terlarang dalam rumahnya. Ia yakin berkat kesalehan orang bijak itu, tak seorangpun akan mencurigainya.
Orang bijak itu menolak dan meminta penyelundup itu segera keluar dari rumahnya. ”Saya akan memberikan 100 ribu dolar untuk kebaikan Anda, ” kata si penyelundup. Orang bijak itu agak ragu-ragu sebelum mengatakan ”Tidak.”
”200 ribu,” orang bijak itu tetap menolak. ”500 ribu,” orang bijak itu mengambil tongkat dan berteriak, ”Keluar sekarang juga! Kamu sudah sangat dekat dengan harga saya.”
Nah, teman bagaimana menurut kamu? Apa arti cerita ini?source : kisahmotivasihidup.blogspot.com
repost by : ceritabos.blogspot.com
Jari Kelingking Yang Hilang
Di sebuah kerajaan yang sangat makmur, hiduplah seorang Raja yang pemberani dan penasehatnya yang bijaksana.
Suatu hari sang raja dan penasehat berburu. Malangnya, terjadilah kecelakaan yang mengakibatkan jari kelingking sang raja terputus. Maka pulanglah rombongan ini dalam keadaan yang gundah.
Setelah mengalami perawatan selama beberapa hari, sang Raja mulai pulih secara fisik, tetapi dia masih sangat malu untuk muncul di depan umum. Maka dipanggillah sang penasehat.
Raja : "Penasehat, bagaimana menurut pendapatmu keadaanku yang tidak lengkap lagi ini?"
Penasehat : "Tidak masalah, baginda. Itu baik-baik saja. Bersyukurlah bahwa hanya kelingking yang hilang"
Mendengar ini marahlah raja kepada penasehat. Dia berdebat panas dengan sang penasehat yang akhirnya dipenjarakan karena dianggap menghina Raja. Diangkatlah seorang penasehat baru.
Raja tidak bisa meninggalkan hobi berburunya. Setelah sembuh total, dia bersama penasehat barunya berburu kembali ke hutan yang lain. Tetapi kembali sebuah kemalangan menimpa rombongan ini. Sedang asyik-asyiknya mengejar kijang buruan, maka tersesatlah raja dan penasehat di hutan tersebut.
Mereka tertangkap oleh segerombolan suku liar di hutan itu, dan segera diikat untuk dikorbankan kepada dewa suku itu. Upacara sudah disiapkan. Kuali raksasa diisi air dan sudah dipanaskan. Kedua tawanan dibawa siap untuk disembelih dan dimasak. Tiba-tiba sang dukun berteriak, bahwa si Raja tidak boleh ikut disembelih karena cacat di kelingkingnya. Korban harus sempurna tidak boleh cacat.
Maka raja itu dibuang ke hutan, dan setelah 3 hari bertemu pasukan pencari yang sudah berhari-hari berkeliling mencari sang Raja. Raja pulang dengan keadaan letih, tetapi lega. Yang pertama dikunjunginya adalah sang penasehat yang berada di penjara. Penasehat itu dikeluarkan dari penjara dan Raja mengucapkan terima kasih. Raja membenarkan pendapat sang penasehat bahwa memang kita harus bersyukur. Penasehat yang kebingungan dengan perubahan hati sang raja bertanya ada apa. Dan Raja menerangkan semua peristiwa di hutan itu.
Lalu sang penasehat juga langsung sujud di hadapan Raja. "Baginda saya juga berterima kasih karena baginda telah memenjarakan saya. Kalau saya tidak dipenjara saat ini, tentu saja saya yang sekarang sedang di masak oleh suku liar itu".
repost by : ceritabos.blogspot.com
Bejad !! Perusahaan Kepala Sawit di Kalimantan Bayar Rp.500rb-Rp.2Jt Per-Orang Untuk Membantai Orang Utan
Bejad, Mungkin inilah yang bisa admin sampaikan kepada kalian, dari beberapa hari lalu berita ini terus saja mengusik admin, bagaimana gak dongkol, sebuah perusahaan kelapa sawit di kalimantan membayar karyawannya dan warga sebesar Rp.500rb-Rp.2Jt untuk seekor Orang Utan, Baik hidup maupun mati,. tindakan ini dilakukan karena Orang utan dianggap hama oleh perusahaan, selain itu perusahaan tersebut berencana memperluas area perkebunannya yang kebetulan bersebelahan dengan KBK (Kawasan Budidaya Kehutanan).
Pihak managemen perkebunan merasa tak tau menau soal masalah ini, ujar direktur kelapa sawit yang ditemui sebuah sumber berita yang exelroze.info kutip. ia melanjutkan bahwa dirinya baru masuk perusahaan tersebut september 2010, pembataian itu sendiri terjadi di jeda waktu 2009 sampai 2010.
Seekor urang utan sedang disiksa oknum warga,
Seorang karyawan membenarkan kejadian itu, karyawan dan warga diminta memburu orang utan, lalu akan dibayar perusahaan tergantung ukuran orang utan tersebut. setelah dikumpulkan orang utan itu lalu dibantai pihak perusahaan, tak hanya membunuhnya, orang utan itu juga dipotong-potong lalu dimasukan ke dalam karung agar mudah dibuang, tempat pembuangan bangkai orang itupun telah disediakan oleh pihak perkebunan, ini menandakan pihak perkebunan mengetahui dan bahkan merencanakan pembataian tersebut.
Reaksi keras pun muncul, Kementrian kehutanan diminta untuk mengusut aksi tersebut, dan siapa saja yang terlibat.tentu kita semua tau jika orang utan adalah hewan yang dilindungi dan terancam punah tapi mereka malah membatainya untuk kepentingan materi. cacian dan makian terus mengalir dari masyarakat yang geram akan tindakan itu.
Oke, Disini exelroze.info meminta kepada kalian untuk menyebarkan berita ini, tujuannya agar kasus ini tak tenggelam, siapapun dia yang terlibat harus diberi sangsi yang keras. saatnya kita peduli kawan-kawan..
source : kisah-fakta.blogspot.comrepost by : ceritabos.blogspot.com
OrangTua Qta
Sebagai balasannya, km menangis sepanjang malam.
Saat kau berumur 2 tahun, dia mengajarimu bagaimana cara berjalan.
Sebagai balasannya, kau kabur saat dia memanggilmu.
Saat kau berumur 3 tahun, dia memasakkan semua makananmu dengan kasih sayang. Sebagai balasannya, kau buang piring berisi makanan ke lantai.
Saat kau berumur 4 tahun, dia memberimu pensil berwarna Sebagai balasannya, kau coret-coret dinding rumah dan meja makan
Saat kau berumur 5 tahun, dia membelikanmu pakaian2 yang mahal dan indah.
Sebagai balasannya, kau memakainya untuk bermain di kubangan lumpur dekat rumah
Saat kau berumur 6 tahun, dia mengantarmu pergi ke sekolah.
Sebagai balasannya, kau berteriak.”NGGAK MAU!!”
Saat kau berumur 7 tahun, dia membelikanmu bola.
Sebagai balasannya, kau lemparkan bola ke jendela tetangga.
Saat kau berumur 8 tahun, dia memberimu es krim.
Sebagai balasannya, kau tumpahkan hingga mengotori seluruh bajumu.
Saat kau berumur 9 tahun, dia membayar mahal untuk kursus pianomu. Sebagai balasannya, kau sering bolos dan sama sekali tidak pernah berlatih.
Saat kau berumur 10 tahun, dia mengantarmu ke mana saja, dari kolam renang hingga pesta ulang tahun Sebagai balasannya, kau melompat keluar mobil tanpa memberi salam.
Saat kau berumur 11 tahun, dia mengantar kau dan teman-temanmu ke bioskop.
Sebagai balasannya, kau minta dia duduk di baris lain
Saat kau berumur 12 tahun, dia melarangmu untuk melihat acara TV khusus orang dewasa.
Sebagai balasannya, kau tunggu dia sampai di keluar rumah
Saat kau berumur 13 tahun, dia menyarankanmu untuk memotong rambut, karena sudah waktunya
Sebagai balasannya, kau katakan dia tidak tahu mode.
Saat kau berumur 14 tahun, dia membayar biaya untuk kempingmu selama sebulan liburan
Sebagai balasannya, kau tak pernah meneleponnya..
Saat kau berumur 15 tahun, pulang kerja ingin memelukmu Sebagai
balasannya, kau kunci pintu kamarmu.
Saat kau berumur 16 tahun, dia ajari kau mengemudi mobilnya.
Sebagai balasannya, kau pakai mobilnya setiap ada kesempatan tanpa peduli kepentingannya.
Saat kau berumur 17 tahun, dia sedang menunggu telepon yang penting Sebagai balasannya, kau pakai telepon nonstop semalaman
Saat kau berumur 18 tahun, dia menangis terharu ketika kau lulus SMA Sebagai balasannya, kau berpesta dengan temanmu hingga pagi.
Saat kau berumur 19 tahun, dia membayar biaya kuliahmu dan mengantarmu ke kampus pada hari pertama.
Sebagai balasannya, kau minta diturunkan jauh dari pintu gerbang agar kau tidak malu di depan teman-temanmu.
Saat kau berumur 20 tahun, dia bertanya, “Dari mana saja seharian ini?”
Sebagai balasannya, kau jawab,”Ah Ibu cerewet amat sih, ingin tahu urusan orang!”
Saat kau berumur 21 tahun, dia menyarankan satu pekerjaan yang bagus utk karirmu di masa depan.
Sebagai balasannya, kau katakan,”Aku tidak ingin seperti Ibu.”
Saat kau berumur 22 tahun, dia memelukmu dengan haru saat kau lulus perguruan tinggi
Sebagai balasannya, kau tanya dia kapan kau bisa ke Bali.
Saat kau berumur 23 tahun, dia membelikanmu 1set furnitur untuk rumah barumu.
Sebagai balasannya, kau ceritakan pada temanmu betapa jeleknya
furnitur itu.
Saat kau berumur 24 tahun, dia bertemu dengan tunanganmu dan bertanya ttg rencananya di masa depan
Sebagai balasannya, kau mengeluh,”Aduuh, bagaimana Ibu ini, kok bertanya spt itu?”
Saat kau berumur 25 tahun, dia mambantumu membiayai penikahanmu Sebagai balasannya, kau pindah ke kota lain yang jaraknya lebih dari 500km.
Saat kau berumur 30 tahun, dia memberikan beberapa nasehat bagaimana merawat bayimu.
Sebagai balasannya, kau katakan padanya,”Bu, sekarang jamannya sudah berbeda!”
Saat kau berumur 40 tahun, dia menelepon untuk memberitahukan pesta ulang tahun salah seorang kerabat.
Sebagai balasannya, kau jawab,”Bu, saya sibuk sekali, nggak ada waktu.”.
Saat kau berumur 50 tahun, dia sakit-sakitan sehingga memerlukan
perawatanmu Sebagai balasannya, kau baca tentang pengaruh negatif orang tua yang menumpang tinggal di rumah anak-anaknya.
Dan hingga suatu hari, dia meninggal dengan tenang, dan tiba-tiba kau teringat semua yang belum pernah kau lakukan.
Semoga uraian di atas bisa memberikan banyak inspirasi dan motivasi. Bila dirasa bermanfaat, silahkan bagikan juga manfaat pada sahabat
repost by : ceritabos.blogspot.com
Tempat Di Bumi Yg Serasa Di Planet Lain .. Amazing !!
repost by : ceritabos.blogspot.com
Tukang Becak Paling "GOKIL" dan "GAUL"
Mas Hari (42), biasa mangkal di kampung turis Prawirotaman Kota Yogya. Pria yang sudah puluhan tahun menjalani kehidupan sebagai tukang becak ini, ternyata punya cara tersendiri dibandingkan tukang becak lainnya.
Alumnus SMA De Brito Yogya tahun 88 ini, selain fasih bahasa Inggris juga bahasa Belanda. di sela-sela menjalani kesibukannya membecak dengan berselancar di dunia maya. Melalui pertemanan jejaring sosial di internet, seperti facebook, twitter, Flixster atau Tagged, ini mendapatkan langganan wisatawan asing. Pria ini berputra 3 orang, istrinya meninggal saat gempa bumi yang meluluh lantahkan diY 2006 lalu.
Blasius Haryadi menekuni profesi ‘mbecak’ sejak mahasiswa di Universitas Sanata Dharma (USD) Yogya karena keterbatasan biaya. Kuliah nyambi jadi tukang becak.
Kini pria yang tinggal di Cepoko, Bantul tetap setia mangkal di kampung wisatawan Prawirotaman. Musim liburan adalah saat-saat yang ditunggu untuk mendapatkan keuntungan berlebih. Apalagi, berkat bantuan turis asing Amerika yang mengenalkan pada dunia maya serius, ia dapat pesanan via dunia maya. Ia juga mendirikan 2 grup tukang becak di facebook ‘Becak Jogja’ dan ‘Bellongg Independent Tour’.
Mengapa ia menyukai dunia maya? Awalnya hanya sekedar buat email, karena desakan seorang wisatawan manca. Tapi keterusan dan asyik. Akun Facebook nya sudah tercacat sedikitnya 888 teman dari dalam dan luar negeri. Jumat (19/3) , Mas Hari terima bantuan laptop dari para alumni SMA De Britto. ”Saya makin semangat menekuni dunia maya” katanya bergembira.
”Kalau pas musim liburan, banyak turis langganan yang nelpon atau via facebook. Mereka pakai jasa angkutan becak ini untuk berkeliling Yogya. Mulai dari Malioboro, Prambanan, Prawirotaman maupun Kraton,” jelas Mas Hari, yang berharap dengan banyak teman melalui internet bisa meraup penghasilan berlebih para turis yang berlibur di Yogya. sumber :haxims.blogspot.comsource : kisah-fakta.blogspot.com
repost by : ceritabos.blogspot.com
Foto "BONEK" Memenangkan World Press Photo (WPP) Kategori Sport
Dalam gambar tsb kita bisa melihat bagaimana paniknya Bonek yang menumpang truk militer yg mengangkutnya sehabis menonton pertandingan Persebaya ketika persis mendapati moment-moment, ketija truk hampir mengguling. Terlihat jelas juga ekspresi si pengemudi yg berusahan mencari keseimbangan. Bagaimana beberapa orang bonek berusaha melompat, lari dan yang masih terlihat di bawah box truk terekam dengan jelas. Tapi syukurlah dalam insiden yg terjadi di thn 1993-an ini tidak ada korban jiwa maupun luka-luka. Photo ini merupakan Karya masterpiece fotografer Sholihudin (JAPOS), yg akhirnya memenangkan World Press Photo (WPP) atau Foto Jurnalistik Dunia kategory Sport thn 2000-an (www.worldpressphoto.org). Luar Biasa !!! source : kisah-fakta.blogspot.com
repost by : ceritabos.blogspot.com
Inilah Kota Terpadat Di Indonesia
Dari data sensus, diperoleh data 7 kota terpadat (dihitung berdasarkan jumlah penduduk berbanding luas wilayah) :
1. Jakarta(8.792.000)
Daerah Khusus Ibukota Jakarta (DKI Jakarta, Jakarta Raya) adalah ibu kota negara Indonesia. luasnya adalah sekitar 740 km²; dan penduduknya berjumlah 8.792.000 jiwa. kota jakarta juga merupakan salah satu kota terpadat di Dunia
2. Surabaya(3.282.156)
Kota Surabaya adalah ibukota Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Surabaya merupakan kota terbesar kedua di Indonesia setelah Jakarta. Dengan jumlah penduduk metropolisnya yang mencapai 3 juta jiwa, Surabaya merupakan pusat bisnis, perdagangan, industri, dan pendidikan di kawasan Indonesia timur. luas wilayah kota surabaya adalah 374,36 km2
3. Bandung(2.771.138)
Kota Bandung adalah ibu kota provinsi Jawa Barat. Kota ini pada zaman dahulu dikenal sebagai Parijs van Java (bahasa Belanda) atau “Paris dari Jawa”. Karena terletak di dataran tinggi, Bandung dikenal sebagai tempat yang berhawa sejuk. Hal ini menjadikan Bandung sebagai salah satu kota tujuan wisata. Luas Kota Bandung adalah 16.767 hektare.
4. Medan(2.036.018)
Kota Medan (daerah tingkat II berstatus kotamadya) adalah ibu kota provinsi Sumatera Utara, Indonesia. Medan merupakan pintu gerbang wilayah Indonesia bagian barat dan juga sebagai pintu gerbang bagi para wisatawan untuk menuju objek wisata Brastagi di daerah dataran tinggi Karo, objek wisata Orangutan di Bukit Lawang, Danau Toba, serta Pantai Cermin. Kota Medan memiliki luas 26.510 Hektar.
5. Bekasi(1.940.308)
Kota Bekasi, adalah sebuah kota di Provinsi Jawa Barat, Indonesia. Kota ini terletak di sebelah timur Jakarta; berbatasan dengan Jakarta di barat, Kabupaten Bekasi di utara dan timur, Kabupaten Bogor di selatan, serta Kota Depok di sebelah barat daya. Bekasi merupakan salah satu kota penyangga Jakarta selain Tangerang, Bogor, dan Depok; serta menjadi tempat tinggal para komuter yang bekerja di Jakarta. Kota Bekasi terdiri atas 12 kecamatan, yang dibagi lagi atas 56 kelurahan. Luas kota bekasi 210,49 Km2.
6. Tangerang(1.488.666)
Kota Tangerang terletak di Provinsi Banten, Indonesia, tepat di sebelah barat kota Jakarta, serta dikelilingi oleh Kabupaten Tangerang di sebelah selatan, barat, dan timur. Tangerang merupakan kota terbesar dan terpenting di Provinsi Banten serta kedua terbesar di kawasan perkotaan Jabotabek setelah Jakarta. Luas kota tanggerang 164.54 km2.
7. Semarang(1.352.869)
Kota Semarang adalah ibukota Provinsi Jawa Tengah, Indonesia. Semarang merupakan salah kota yang dipimpin oleh walikota. Kota ini terletak sekitar 466 km sebelah timur Jakarta, atau 312 km sebelah barat Surabaya. Semarang berbatasan dengan Laut Jawa di utara, Kabupaten Demak di timur, Kabupaten Semarang di selatan, dan Kabupaten Kendal di barat. Luas kota semarang 225,17 km². Sumber : www.zonaunik.comsource : kisah-fakta.blogspot.com
repost by : ceritabos.blogspot.com
Kenapa Pertemanan Bisa Putus ??
Karena kadang kita sama-sama berpikir:
"Ah... mungkin dia lagi sibuk..."
Akhirnya ga jadi telepon?
Terkadang, kita berpikir takut mengganggu...
Lama-kelamaan.., Jadi cuek..,
Akhirnya muncul pemikiran: Ngapain sih aku yang hubungi dia duluan?.
Kalo sudah begini, cinta kasih dalam pertemanan sudah berkurang..?
Alhasil tidak ada lagi hubungan..,semuanya jadi lupa.
Komunikasi sangatlah penting dalam hubungan dengan teman,pasangan,keluarga, maupun TUHAN..
Biar kita selalu dekat dengan semua..
Itu menjadi alasanku, kenapa aku mengirimkan message ini.
Itu tandanya, aku ngak pernah lupa sama kamu.... Tegur aku jika aku mulai sombong.. Tegur aku jika aku mulai angkuh..
Tegur aku jika aku mulai salah..
Krn aku msh sgt butuh teman seperti kamu Hari ini, esok dan selamanya..
Kirim ini, ke semua teman" yg kamu sayangi, jika aku salah 1 nya, kirim balik ya....
Ŝaya (._. ) m¡nŧα maaf ya
☁☁ ......
Bagi semua yang pernah terluka karena saya.source : kisahmotivasihidup.blogspot.com
repost by : ceritabos.blogspot.com
Ketika Tuhan menciptakan wanita
Malaikat datang dan bertanya “ Mengapa begitu lama Tuhan?”
Tuhan menjawab, “Sudahkah kamu lihat semua detil yg Aku ciptakan untuknya?”
“2 tangan ini harus bisa selalu dibersihkan, setidaknya terdiri dari 200 bagian yg bisa digerakkan dan berfungsi baik agar dapat mengolah berbagai jenis makanan…
Mampu memberikan kenyamanan bagi anak2nya…
Punya pelukan yang menyembuhkan rasa sakit hati dan keterpurukan…
Dan semuanya cukup dilakukan dgn kedua tangan ini…
Malaikat takjub, “hanya dgn 2 tangan ini?...”
“Tetapi Tuhan, Engkau membuatnya begitu halus dan lembut”
“Ya.. Aku membuatnya begitu lembut. Tapi kamu blm bisa bayangkan kekuatan yang Aku berikan kepadanya agar ia bisa mengatasi banyak hal yang luar biasa”
“apakah dia bisa berpikir?” tanya malaikat
Tuhan menjawab “Tidak hanya berpikir, dia juga mampu bernegosiasi dan mengutarakan pendapatnya”
Malaikat itu menyentuh dagunya..
“Tuhan,Engkau buat ciptaan ini kelihatan lelah & rapuh, seolah banyak sekali beban untuknya”
“Itu bukan kerapuhan, itu air mata. Aku berikan padanya supaya dia bisa mengekspresikan kegembiraan, kegalauan, cinta, kesepian, penderitaan dan rasa bangga”
“Engkau memikirkan segala sesuatunya. Wanita ciptaanMu ini sungguh menakjubkan!”
“Ya..Harus! Wanita ini mempunyai kekuatan utk mempesona laki2…
Dia dapat mengatasi beban hidup, mampu menyimpan kebahagiaan & pendapatnya sendiri…
Mampu tersenyum bahkan ketika hatinya menjerit…
Mampu tertawa saat hatinya menangis…
Dia bisa berkorban demi orang2 yg dikasihinya…
Dia bisa melawan ketidakadilan…
Dia bersorak saat melihat kawannya bahagia…
Hatinya terluka saat melihat kesedihan…
Dia tahu sebuah ciuman&pelukan dapat menyembuhkan luka…
CINTANYA TANPA SYARAT!”
Malaikat sangat kagum.“Lalu apa kekurangannya?”
Tuhan menjawab ”hanya satu hal.. Dia terkadang lupa betapa berharganya dia…”
Remind this to all the women… that they are unbelievablesource : kisahmotivasihidup.blogspot.com
repost by : ceritabos.blogspot.com
Sahabat Sejati
他爱你,但不代表他是你的情人。
Dia perhatian kpdamu tp bukan keluargamu,
他关心你,但不代表他是你的家人。
Dia siap berbagi rasa sakit tp dia tidak berhubungan darah dgnmu,
他很热义跟你互相了解伤痛,但他跟你仍然没有血人系关。
Dia adalah... Sahabatmu ...!!
他 是。。。你的好朋友。。。!!!
Sahabat sejati..
永久的好朋友。。。
Marah seperti Ayah !
骂 是 就 像 爸 爸 一 样 !
Peduli seperti Ibu !
疼 是 就 像 妈 妈 一 样 !
Mengganggu seperti Kakak !
Mengesalkan seperti Adik !
吵 吵 闹 闹 就 像 兄 弟 姐 妹 一 样 !
Dan terakhir menyayangimu lebih dari kekasih.
而最终爱你比较多比你的爱人。
Kirim ke seluruh sahabat special yang sangat berarti bagimu.
请发送给你全部的朋友,尤其特别重要的朋友。
Abaikan Jika kamu merasa ga punya sahabat .
请诉告吧 !如果你没有朋友。:)
Kirim pesan ini ke orang2 yang pernah buat kamu tersenyum, entah dia :
再发送这个短信给所有让你经常薇笑的人。不关他 :
º◄:)►º tersenyum karna menyukaimu,
*:)* 微 笑因 为 喜 欢 你 。
º◄:)►º tersenyum karna kebaikanmu,
*:)* 微 笑 因 为 你 的 好 意 。
º◄:)►º tersenyum karna mengagumimu,
*:)* 微 笑 因 为 你 的 魅力 。
º◄:)►º tersenyum karna hal apapun,
*:)* 微 笑 因 为 你 所 有 的 條 件 。
ataupun dia
或 者
º◄:)►º tersenyum karna kegilaan yang kamu buat,
ђέ«{^⌣^}»ђέ *:)* 微 笑因 为 你 的 作 风 。
Kebahagiaan buat kamu jika pesan ini banyak kembali padamu.
你的莘运掌握这个回信中 。
Itu menandakan banyak orang yang tersenyum karena kamu.
那代表很多人为了你而微笑 。
**♥** "Makasih ya udah pernah buatku tersenyum selama inisource : kisahmotivasihidup.blogspot.com
repost by : ceritabos.blogspot.com
Thursday, September 29, 2011
Zamrisyaf, Penemu Energi Listrik Dari Gelombang Laut
Zamrisyaf bukanlah sarjana, bukan pula ilmuwan ternama. Namun, imajinasi dan kreativitasnya mengantarnya menjadi penemu sebuah karya berharga: Pembangkit listrik dari tenaga gelombang laut.
————————– ————
AHMAD BAIDHOWI, Jakarta
—————————- ———
Siang itu sebuah kapal meluncur dari Pelabuhan Teluk Bayur, Padang, Sumatera Barat, menuju Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta. Di dek kapal sebuah lonceng besar tergantung di tiang kayu. Seorang pria bertanya-tanya dalam hati, untuk apa gerangan lonceng itu.
Malamnya, Samudera Hindia memamerkan keganasannya. Gelombang besar menerjang, kapal pun terguncang. Semakin kencang hantaman gelombang, bunyi dentang lonceng besar di dek kapal itu terdengar makin lantang.
Itulah kisah tentang Zamrisyaf, karyawan PT Perusahaan Listrik Negara (PLN). Pada awal 2000 itu dia melakukan perjalanan dinas dari Padang ke Jakarta.
Setelah perjalanan itu, otaknya terus berpikir. “Wah, jika energi gelombang itu bisa menggerakkan lonceng dengan begitu kuat, berarti energi gelombang itu juga bisa menggerakkan dinamo atau generator listrik,” cerita Zamrisyaf, ditemui wartawan koran ini di Kantor Penelitian dan Pengembangan (Litbang) PT PLN di Jakarta, Selasa pekan lalu (20/9).
Mengutak-atik peralatan listrik memang sudah menjadi hobinya sejak lama. Lulus dari Sekolah Teknik Menengah (STM) Muhammadiyah Padang jurusan teknik elektro, Zamrisyaf muda mulai berpikir untuk menerangi desanya yang gelap gulita.
Akhirnya, pada awal 1980, pria kelahiran Bukit Tinggi, 19 September 1958 itu mulai menemukan teknik pembangkit listrik tenaga mikrohidro. Dengan membuat kincir air dari kayu, dia memanfaatkan derasnya aliran air sungai untuk memutar kincir yang dihubungkan ke generator listrik.
Hasilnya, kincir air itu berhasil mengalirkan listrik untuk 30-an rumah di desanya, Desa Sitalang, Lubuk Basung, Sumatera Barat. Keberhasilan itu cepat tersiar dan ditiru puluhan desa lain di Sumatera Barat. Atas jasanya itu, pada 1983 Zamrisyaf dianugerahi penghargaan Kalpataru oleh Presiden Soeharto.
“Tapi, karena sulitnya mencari kerja, saat itu saya sebenarnya tengah merantau di Malaysia, sehingga penghargaan Kalpataru itu diterima oleh bapak saya,” ujarnya.
Setelah mendapat Kalpataru, dia diminta pulang oleh Azwar Anas, gubernur Sumatera Barat saat itu, untuk membantu pengembangan listrik di wilayah terpencil. “Akhirnya, pada 16 Agustus 1983 saya mulai bekerja di PLN Sumatera Barat,” ceritanya.
Dia pun bertugas mencari sumber-sumber pembangkit listrik mikrohidro di wilayah Sumatera Barat, termasuk kepulauan-kepulauan kecil seperti Mentawai. Akhirnya, pada 2000 itulah tercetus ide untuk menggunakan energi gelombang laut sebagai sumber pembangkit listrik.
Namun, mempraktikkan ide itu rupanya tak semudah membalikkan telapak tangan. Karena Zamrisyaf memang tidak mengenyam pendidikan tinggi atau kuliah di bidang energi laut, ide-idenya pun hanya dituangkan melalui serangkaian uji coba.
Ide dasarnya adalah menggunakan ponton atau tongkang kecil yang di atasnya ada semacam bandul yang bergerak memutar. Logikanya, ketika ponton miring atau bergerak karena empasan ombak, bandul akan memutar untuk mencari keseimbangan. Karena empasan ombak datang terus-menerus, bandul akan terus bergerak memutar.
Ketika poros dari bandul tersebut dihubungkan dengan dinamo, gerakan memutar itu akan diubah menjadi listrik. Karena itulah, teknik itu dinamainya pembangkit listrik tenaga gelombang-sistem bandulan (PLTG-SB). “Idenya memang sederhana. Tapi, praktiknya ternyata tidak semudah yang saya kira,” ujarnya.
Pada 2002 Zamrisyaf melakukan uji coba pertama. Saat itu dia merangkai enam drum menjadi ponton. Di atasnya terdapat bandul, pelat becak, dan roda sepeda, namun belum dipasang dinamo.
Peralatan itu diangkat beramai-ramai bersama tetangga di Perumahan Mega Permai Muaro Panjalinan, Padang, untuk diapungkan di pantai dekat rumahnya. Namun, hasilnya belum memuaskan. Meski demikian, teorinya terbukti benar. Bandul bisa bergerak memutar, meski masih perlahan.
Setelah itu serangkaian uji coba pun dilakukan. Karena saat itu belum ada yang bersedia mendanai, Zamrisyaf harus merogoh kocek sendiri. Tak kurang dari Rp 40 juta dia keluarkan untuk membiayai percobaan-percobaannya.
Barulah pada 2007, uji cobanya dibantu PLN Sumatera Barat. Pada uji coba di Pantai Ulak Karang, Padang, tersebut, peralatan sudah dipasangi dinamo. “Lampunya bisa menyala, kadang terang, kadang redup. Tapi, intinya sudah terbukti bahwa energi gelombang laut bisa diubah menjadi energi listrik,” ucap pria yang oleh teman-temannya dijuluki “Pendekar Listrik Gelombang Laut” tersebut.
Untuk mengembangkan temuannya itu, pada 2009 Zamrisyaf dipindahtugaskan dari kantornya di PLN Sumatera Barat ke Divisi Penelitian dan Pengembangan (Litbang) PLN Pusat di Jakarta. Demi temuannya, Zamrisyaf juga harus rela tinggal di kos-kosan di Jakarta, berpisah dengan istri dan tiga anaknya yang tinggal di Padang.
Di Litbang inilah temuannya terus dikembangkan, hingga akhirnya Zamrisyaf bertemu Profesor Mukhtasor, ahli teknik kelautan asal Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya. “Selama ini, temuan saya hanya berdasar uji coba. Jadi, kalau ditanya, berapakah besar ponton yang ideal, berapa panjang lengan, berapa berat bandulnya, saya tidak tahu rumusnya. Tapi, setelah bekerja sama dengan ITS, kini hitungannya sudah ketemu,” jelasnya.
Berdasar kalkulasi ITS, model ponton terbaik bukanlah yang mengambang, melainkan ponton berbentuk seperti delima yang sebagian terendam dalam air. Untuk ponton dengan panjang lengan 2 meter, bandulnya seberat 10 kilogram. Dengan asumsi tinggi gelombang sekitar 0,5 – 1,5 meter, akan dihasilkan putaran 200,6 per menit (rpm) dan daya 25,20 kilowatt (kW).
Menurut Zamrisyaf, dalam ilmu perkapalan, para ilmuwan mencari cara agar kapal tetap stabil, tidak bergoyang terlalu kencang ketika terempas ombak. “Nah, untuk pembangkit listrik sistem bandulan ini, rumusnya dibalik. Jadi, dicari cara agar ponton bisa bergoyang lebih kencang ketika terkena ombak,” terangnya.
Dengan skema hasil perhitungan ITS tersebut, lanjut dia, selain memberi tenaga putaran optimal, generator juga terlindung di dalam ponton. Dengan demikian, generator tidak terkena air laut yang bisa menyebabkan korosi.
Operasionalnya pun cukup sederhana. Dalam satu ponton dipasang empat lengan beserta bandulnya. Jika satu bandul menghasilkan 25 kW, satu ponton bisa menghasilkan 100 kW. Nanti, 50 ponton bisa dirangkai, sehingga total menghasilkan daya 5.000 kW atau 5 megawatt (MW). Dengan asumsi kebutuhan satu rumah 1.000 watt, rangkaian ponton tersebut bisa melistriki sekitar 5 ribu rumah.
Zamrisyaf mengatakan, rangkaian ponton itu dipasang sekitar 500 meter dari bibir pantai dan diberi jangkar agar tetap berada di posisinya. “Sistem ini sangat layak untuk melistriki kepulauan-kepulauan kecil di Indonesia,” ujarnya.
Dimintai komentar terkait dengan temuan Zamrisyaf, Profesor Mukhtasor mengatakan sangat mengapresiasi. “Temuannya itu unik dan berdasar kalkulasi kami, bisa diterapkan di lapangan,” kata anggota Dewan Energi Nasional (DEN) yang juga ketua Asosiasi Energi Laut Indonesia (Aseli) tersebut.
Menurut dia, sistem pembangkit listrik tenaga gelombang laut dengan sistem bandulan (PLTG-SB) potensial dikembangkan di wilayah Indonesia. Berdasar kajian ITS, pembangkit ini cocok ditempatkan di garis pantai yang berhadapan dengan laut lepas. “Kami sudah mengidentifikasi, di wilayah yang tidak mengganggu jalur lalu lintas laut, potensinya bisa mencapai 6 ribu megawatt (MW). Ini luar biasa besar,” sebutnya.
Untuk itu, ITS bersama Zamrisyaf akan menggandeng Kementerian Riset dan Teknologi untuk melakukan uji coba lebih lanjut. “Target kami, 2012 nanti mulai uji coba lapangan. Jika ada hal yang kurang, segera diperbaiki, dan jika hasilnya bagus, bisa langsung dijalankan,” kata Mukhtasor.
Zamrisyaf pun berharap PLN dan Kemenristek bisa membantu uji coba lanjutan agar ide tersebut bisa segera menghasilkan karya nyata. “Saya lihat di situs YouTube, ilmuwan-ilmuwan di Amerika mulai mengembangkan sistem ini. Mudah-mudahan saja kita tidak kalah cepat. Sebab, teknologi ini sangat bagus untuk melistriki wilayah-wilayah terpencil. Selain ramah lingkungan, bisa menghambat abrasi pantai akibat arus laut,” ujarnya.
Sebenarnya Zamrisyaf sudah mendaftarkan hak paten temuannya itu pada 2002. Namun, karena lamanya proses pembuatan, hak paten itu baru keluar pada 2010 dengan nomor P.00200200854.
Itulah kisah Zamrisyaf, lulusan STM yang kreatif dan sarat prestasi. Selain Kalpataru pada 1983, dia pernah meraih penghargaan Perintis Lingkungan Hidup oleh Menteri Negara Sosial pada 1991, Tanda Kehormatan Satyalencana Pembangunan 2002 oleh Presiden, Dharma Karya Pertambangan dan Energi 2005 oleh Menteri ESDM, 100 Inovator Indonesia 2008 oleh Menteri Riset dan Teknologi. Yang terbaru, dia menjadi ikon program Inspirasi Indonesia di salah satu TV swasta. (c2/kum)
Sumber
repost by : ceritabos.blogspot.com
Air Susu yang Pemalu
Saat hati sedang gundah, sangat cocok membaca kisah-kisah Abunawas yang lucu di blog ini.
Nih, selalu ada saja cara Abunawas agar tidak dimarahi oleh Raja Harus Ar Rasyid.
Ahaa, selalu ada saja cara Abunawas agar tidak dimarahi Raja Harus Ar Rasyid. Ketika ia kepergok membawa botol berisi arak berwarna merah, sang raja menegurnya, namun Abunawas menyebut isi botol itu adalah air susu yang pemalu.
Kisahnya.
Kecerdasan Abu Nawas benar-benar menghibur Raja Harun Ar Rasyid.
Suatu saat sang raja terlihat murka melihat pekerjaan pengawal kerajaan yang selalu tidak beres. Setelah diselidiki, ternyata para pengawal itu suka mabuk-mabukan.
"Wahai pengawalku semua, sudah sering aku peringatkan agar engkau jangan mabuk-mabukan," ujar Raja Harun.
Para pengawal kerajaan terlihat begitu gemetar. Mereka tak berani menatap mata rajanya. Kepala mereka tertunduk sebagai pengakuan rasa bersalah.
"Ceritakan kepadaku, dari mana kalian mendapatkan arak-arak itu," tanya raja.
Raja Harun Murka.
Untuk beberapa saat, para pengawal tak mau mengaku juga. Namun, ketika Raja Harun membentak, akhirnya mereka mengaku juga.
"Abunawaslah yang membawa arak-arak itu ke istana, kami juga diajari mabuk-mabukan olehnya," ujar salah seorang pengawal.
"Jika demikian, cepat bawa Abunawas ke hadapanku, kalau tidak, kalian semua harus menerima hukuman dariku," ujar raja Harun.
Keesokan harinya berangkatlah beberapa pengawal kerajaan ke rumah Abu Nawas. Sesampainya di rumah sederhana Abunawas, mereka kemudian memberitahukan maksudnya.
"Bawalah botol ini ke hadapan raja dan katakan semua ini atas perintahku," uar salah satu peimpin pengawal itu.
"Tunggu dulu, dengan minuman arak ini, aku pasti akan dihukum oleh saja," kata Abunawas.
"Benar, tapi jika engkau berhasil lolos dari hukuman raja, aku akan memberimu sejumlah dinar," ucap pengawal itu.
"Lalu apa keuntunganmu dengan memberiku sejumlah dinar?" tanya Abunawas.
"Jika engkau lolos dari hukuman raja, maka kami semua juga akan lolos. Gunakanlah kecerdasanmu untuk mengelabuhi raja," jawab pengawal itu.
Akhirnya Abu Nawas bersedia menerima tugas itu. Dengan memegang sebotol arak berwarna merah, ia menemui Raja Harun.
"Wahai Abunawas, apa yang engkau pegang itu?" tanya raja Harun.
Susu yang Merah Merona.
Dengan gugup Abunawas menjawab,
"Ini susu Baginda, rasanya enak sekali," jawab Abunawas sekenanya.
"Bagaimana mungkin air susu berwarna merah, biasanya susu kan berwarna putih bersih," kata raja Harun keheranan sambil mengambil botol yang dipegang Abunawas.
"Betul Baginda, semula air susu ini berwarna putih bersih, saat melihat Baginda yang gagah rupawan, ia tersipu-sipu malu, dan menjadi merah merona," jawab Abu Nawas yang mencoba mengambil hari raja Harun dengan menyebutnya seorang rupawan.
Mendengar jawaban Abunawas, Baginda pun tertawa dan meninggalkannya sambil geleng-gelng kepala. Raja Harun sebenarnya tahu bahwa yang di dalam botol itu adalah arak, namun karena penyampaian Abu Nawas yang membanggakan hati, ia tidak memberikan hukuman kepada Abu Nawas.
"Baiklah, untuk kalian semua aku maafkan, akan tetapi jiika kalian ulangi lagi, maka hukumanya akan berlipat ganda," titah sanga Raja.
Akhirnya Raja Harun Ar Rasyid juga memberikan ampunan kepada para pengawal.
Abu Nawas juga mendapatkan hadiah sejumlah beberapa dinar dari para pengawal, karena telah berhasil melaksanakan misinya.
Nah, demikian sedikit hiburan cerita Abu Nawas.source : kisahpetualanganabunawas.blogspot.com
repost by : ceritabos.blogspot.com