Cara Melupakan Seseorang dari Ingatan
Melupakan seseorang adalah suatu upaya yang disengaja untuk menghilangkan atau tidak memprioritaskan orang tersebut dalam ingatan. Hal ini akibat dari beberapa sebab, diantaranya: kebencian, trauma, dan sesuatu yang dianggap menganggu aktivitas kita.
Dari beberapa pengaduan netter yang sering saya baca, adalah akibat trauma dari suatu hubungan yang pada akhirnya timbul kebencian dan tidak mau mengingat orang itu.
Memang tidak dipungkiri, bahwasanya kekuatan otak kita lebih tajam dalam mengingat (kecuali orang pelupa he he he). Akan tetapi hal itu bisa diupayakan dengan beberapa kiat.
Ada beberapa hal yang perlu Anda ketahui mengenai ingatan manusia, diantaranya (menurut saya):
- Peristiwa yang menonjol (kesan) dalam hidup Anda. Peristiwa itu bisa berupa kebahagian, kesedihan, janji atau dll.
- Banyaknya interaksi ulang dalam dan dengan peristiwa itu, sehingga banyak yang tersimpan dalam ingatan.
- Lingkungan yang tidak berubah dari peristiwa itu.
Melihat dari uraian poin di atas, maka dan mungkin kiat di bawah bisa membantu Anda dalam melupakan seseorang:
- Jadikan orang yang ingin kita lupakan menjadi figur yang cepat dilupakan (cuek dan tidak terlalu memprioritaskan dia)
- Keluarlah dari lingkungan dia berada, sehingga tidak perlu adalagi peristiwa terulang baik bertatap muka, atau mendengar kisahnya.
- Carilah pengganti yang lebih atau dengan kesibukan aktivitas.
Catatan.
- Saya tidak menjamin untuk bisa lupa 99%. Karena memang suatu hal yang pernah kita alami akan selalu ada dalam ingatan, terkecuali hal itu tidak penting dan itupun masih teringat.
- Mengapa harus melupakan seseorang, lebih baik jalin silaturahmi sebanyak-banyaknya (ini saran saya)
No comments:
Post a Comment